Perbedaan Sinyal Analog dan digital
Apa itu Sinyal Analog ?
- Sinyal Analog adalah sinyal data dalam bentuk gelombang yang kontinyu, yang membawa
informasi dengan mengubah karakteristik gelombang, dua parameter atau
karakteristik terpenting yang dimiliki oleh isyarat analog adalah
amplitude dan frekuensi.
Apa itu Sinyal Digital ?
- Sinyal Digital merupakan hasil teknologi yang dapat mengubah signal menjadi kombinasi
urutan bilangan 0 dan 1 (juga dengan biner), sehingga tidak mudah
terpengaruh oleh derau, proses informasinya pun mudah, cepat dan akurat,
tetapi transmisi dengan isyarat digital hanya mencapai jarak jangkau
pengiriman data yang relatif dekat.
Perbedaan Sinyal Analog dan Sinyal Digital
sinyal analog dan juga sinyal digital itu merupakan sebuah bagian yang
terdapat di dalam komunikasi data. Dan pada komunikasi data tersebut
merupakan satu bagian dari jaringan yang ada dalam komputer. Salah satu
perbedaan yang dapat dilihat sangat jelas dari sinyal analog dan sinyal
digital adalah dilihat dari segi bentuknya. Sinyal analog memiliki bentuk yang menyerupai sebuah gelombang, sedangkan
sinyal digital itu sendiri memiliki bentuk berupa pulsa dan bentuk dari
sinyal digital itu sendiri dapat mengalami perubahan secara tiba tiba.
Itu adalah salah satu perbedaan sinyal analog dan sinyal digital yang
sangat amat jelas, dan sebenarnya masih banyak lagi.
Antena Wi-Fi
Assalamualaikum Wr.Wb
Selamat siang saudara sekalian, kali ini kami akan berbagi pengetahuan tentang pengertian, fungsi, dan jenis-jenis Antena Wi-Fi.
⃟ Pengertian
⇨ Antena adalah transformator/struktur transmisi antara gelombang
terbimbing (saluran transmisi) dengan gelombang ruang bebas atau
sebaliknya. Antena adalah salah satu elemen penting yang harus ada pada
sebuah teleskop radio, TV, radar,
dan semua alat komunikasi nirkabel lainnya. Sebuah antena adalah bagian
vital dari suatu pemancar atau penerima yang berfungsi untuk
menyalurkan sinyal radio ke udara.Bentuk antena bermacam macam sesuai
dengan desain, pola penyebaran dan frekuensi dan gain.
⃟ Fungsi Antena
⇨ mengubah sinyal listrik menjadi sinyal elektromagnetik
⇨ menerima sinyal elektromagnetik (penerima energy elektromagnetik dari ruang bebas) dan mengubahnya menjadi sinyal listrik
⃟ Jenis - jenis Antena Wi-Fi
⇨ Antena Grid
antena grid |
antena ini merupakan salah satu antena wifi yang populer, sudut pola pancaran antena ini lebih fokus pada titik tertentu sesuai pemasangannya.
komponen penyusunnya yaitu :
2. pole
3. jumper, fungsinya menghubungkan antena dengan radio. antena grid ada 2 macam dengan frekunsi yang berbeda yaitu 5,8 Ghz dan 2,4 Ghz perbedaan terdapat pada pole nya.
⇨ Antena Omni
Antena Omni memiliki bentuk menyerupai tongkat namun lebih kecil. Antena ini mempunyai cakupan yang lebih luas daripada antena Grid. Cakupan antena ini menyebar ke semua arah dan membentuk seperti semacam lingkaran. Jenis antena ini biasanya digunakan pada jaringan hotspot area. Antena Omni berfungsi untuk melayani cakupan area yang luas tetapi dengan jangkauan yang pendek. Dengan jangkauan area yang luas, kemungkinan di area ini juga akan terkumpul sinyal lain yang tidak diinginkan. Jenis antena ini sangat cocok digunakan untuk system koneksi point to multipoint atau koneksi hotspot. Sekarang ini banyak instansi, kantor, sekolahan, bahkan warung tenda yang menggunakan jenis antena ini untuk hotspotan. Maka dari itu jika anda ingin memperluar jaringan internet anda di sekeliling rumah anda antena ini cocok untuk digunakan.
⇨ Antena Sectoral
Jenis antena ini hampir sama dengan antena omni. Akan tetapi sudut sebarnya tidak seluas antena omni. Namun untuk jarak bisa lebih jauh dibanding dengan antena omni. biasanya untuk antena sectoral sudut sebarnya mencapai 120 derajat. Contoh lain yang menggunakan antena sectoral adalah tower GSM yang memancarkan sinyal HP. Itu menggunakan antena sectoral sebagai pemanca sinyalnya. Makanya sinyal HP bisa dideteksi dari jarak yang jauh karena menggunakan antena sectoral ini. Untuk harga tentunya lebih mahal daripada antena omni.
⇨ Antena Yagi
Untuk antena ini sedikit berbeda dari antena grid ataupun omni. Antena Yagi mempunyai bentuk menyerupai ikan teri. Sama seperti antena grid, antena ini juga mempunyai cakupan yang searah. Perbedaan utama dari antena Yagi dengan Grid adalah antena ini cukup jarang digunakan dalam jaringan. Biasanya antena ini akan diarahkan ke pemancar. Antena ini terdiri dari 3 bagian, meliputi driven, reflector, dan director. Driven merupakan titik catu dari kabel antena. Panjang fisik driven biasanya adalah setengah panjang gelombang frekuensi radio yang diterima atau dipancarkan. Reflektor merupakan bagian belakang antena yang digunakan untuk memantulkan sinyal. Panjang fisik reflector biasanya lebih panjang dari driven. Sedangkan director merupakan bagian pengarah antenna. Bagian ini ukurannya lebih pendek dari driven. Antena ini biasanya berbeda frekuensi daripada antena grid dan juga antena omni.
⇨ Antena PVC
Dinamai dengan Antena PVC karena antenna ini bahannya terbuat dari pipa PVC yang kemudian dilapisi dengan aluminium foil. Sebenarnya desain antenna ini merupakan pengembangan dari antena kaleng yang sering berkarat bila dipasang di area outdoor. Keunggulan antena ini adalah tahan cuaca, tidak berkarat, dan mudah pemasangannya. Namun antena ini biasanya hanya digunakan untuk jarak dekat yaitu 200 – 300 m saja.
⇨
Cara Mengganti Favicon Di Blog
Assalamualaikum, selamat siang para pengunjung. "Berbagi itu indah", maka dari itu, pada kesempatan ini kami akan berbagi sedikit cara mengganti Favicon di blog.
Apa itu Favicon?
Favicon atau Favorite icon adalah icon utama yang muncul pada address bar suatu website dan merupakan logo website tersebut.
Sebelumnya anda bisa mengunjungi www.favicon.cc, disana anda bisa membuat, mengedit icon anda sendiri sesuai selera dan sesuai ukuran yang diminta dari blog anda sendiri.
1. Pertama anda harus punya bahan icon yang akan di pasang di blog anda, bisa anda buat dan download di alamat website diatas atau yang lain.
2. Masuk ke akun blog anda
3. Lalu menuju layout/tata letak dan ke edit favicon
4. Lalu browse icon yang anda pilih dan simpan
Icon harus berukuran dibawah 100 kb, jadi anda tidak bisa menggunakan gambar di atas ukuran tersebut. Tetapi jika anda ingin foto anda menjadi icon anda bisa edit melalu alamat website di atas agar ukuran menjadi kecil.
SEMOGA BERMANFAAT :D
Apa itu Favicon?
Favicon atau Favorite icon adalah icon utama yang muncul pada address bar suatu website dan merupakan logo website tersebut.
Sebelumnya anda bisa mengunjungi www.favicon.cc, disana anda bisa membuat, mengedit icon anda sendiri sesuai selera dan sesuai ukuran yang diminta dari blog anda sendiri.
1. Pertama anda harus punya bahan icon yang akan di pasang di blog anda, bisa anda buat dan download di alamat website diatas atau yang lain.
2. Masuk ke akun blog anda
3. Lalu menuju layout/tata letak dan ke edit favicon
4. Lalu browse icon yang anda pilih dan simpan
Icon harus berukuran dibawah 100 kb, jadi anda tidak bisa menggunakan gambar di atas ukuran tersebut. Tetapi jika anda ingin foto anda menjadi icon anda bisa edit melalu alamat website di atas agar ukuran menjadi kecil.
SEMOGA BERMANFAAT :D
Labels:
Ruang Lingkup Blogger
Memasang gadget jam di Blog untuk memperindah tampilan dan untuk mengetahui waktu saat ini
Salam sejahtera bagi para pengunjung blog Linuxku. Pada kesempatan kali ini kami akan berbagi sedikit tentang memasang gadget jam di Blog. Yuk Mari.
Sebelumnya kunjungi Blog ini: http://www.freebloghitcounter.com/
1. Pertama masuk ke alamat website diatas
2. Pilih jam sesuai selera, anda bisa otak-atik gadget jam mulai dari mengganti tampilan jam, jarum detik, menit, ukuran, dll.
3. Lalu unduh dengan klik buttonseperti di bawah
4. Masukkan Alamat blog anda ke kolom seperti berikut
Sebelumnya kunjungi Blog ini: http://www.freebloghitcounter.com/
1. Pertama masuk ke alamat website diatas
2. Pilih jam sesuai selera, anda bisa otak-atik gadget jam mulai dari mengganti tampilan jam, jarum detik, menit, ukuran, dll.
3. Lalu unduh dengan klik buttonseperti di bawah
4. Masukkan Alamat blog anda ke kolom seperti berikut
5. Lalu copy script seperti berikut
6. Setelah di copy script nya anda bisa langsung masuk ke blog anda
7. Masuk ke dashbor layout/tata letak
8. Tambah widget, pilih HTML/JavaScript
9. Lalu paste script jam yang di copy tadi
10. Letakkan posisi widget sesuai selera anda
SEMOGA BERMANFAAT :D
Labels:
Ruang Lingkup Blogger
Cara Mengganti Template Blogspot
Assalamualaikum saudara TKJ, salam sejahtera. Kali ini saya akan berbagi sedikit cara mengganti tampilan blog tanpa harus membuat HTML/script sendiri. Berikut ulasannya.
1. Pengertian template
Template atau pola acu yang biasa digunakan pada artikel-artikel berfungsi sebagai tampilan sebagai bentuk penyampaian pesan terkait tema dari artikel tersebut. Perubahan terhadap penampilan, perkataan, atau gaya isi pesan tersebut dapat diterapkan secara langsung, karena templat diciptakan untuk sang pembaca ketika artikel tersebut dibuka.
2. Bahan - bahan yang harus disiapkan
- Blog atau website pribadi (punya org juga boleh)
- Template file xml. untuk mendownload file nya klik link salah satunya
3. Caranya
a. Masuk ke Blog saudara
b. Lalu ke dashbor pilih menu template dan klik button Cadangkan/pulihkan
c. Browse file template yang sudah saudara download dan sudah di ekstrak
1. Pengertian template
Template atau pola acu yang biasa digunakan pada artikel-artikel berfungsi sebagai tampilan sebagai bentuk penyampaian pesan terkait tema dari artikel tersebut. Perubahan terhadap penampilan, perkataan, atau gaya isi pesan tersebut dapat diterapkan secara langsung, karena templat diciptakan untuk sang pembaca ketika artikel tersebut dibuka.
2. Bahan - bahan yang harus disiapkan
- Blog atau website pribadi (punya org juga boleh)
- Template file xml. untuk mendownload file nya klik link salah satunya
3. Caranya
a. Masuk ke Blog saudara
b. Lalu ke dashbor pilih menu template dan klik button Cadangkan/pulihkan
c. Browse file template yang sudah saudara download dan sudah di ekstrak
d. Terakhir klik button Unggah
3. Referensi dan sumber
- otodidak
- situs template -eBlog Template -BTemplate -OurBlog Template
Labels:
Ruang Lingkup Blogger
Fiber Optic
A. Pengertian
Fiber Optic (serat optik) adalah jenis kabel atau saluran transmisi yang terbuat dari kaca atau fiber yang sangat halus dan seukuran dengan sehelai rambut, dan dapat menyalurkan atau mentransmisikan cahaya dari suatu tempat ke tempat lain. Cahaya yang ada di dalam serat optik tidak keluar karena indeks bias dari kaca lebih besar daripada indeks bias dari udara, karena laser mempunyai spektrum yang sangat sempit. Kecepatan transmisi serat optik sangat tinggi sehingga sangat bagus digunakan sebagai saluran komunikasi. Sumber cahaya yang digunakan biasanya adalah laser atau LED. Kabel ini berdiameter lebih kurang 120 mikrometer.
Perkembangan teknologi serat optik saat ini, telah dapat menghasilkan pelemahan (attenuation) kurang dari 20 decibels (dB)/km. Dengan lebar jalur (bandwidth) yang besar sehingga kemampuan dalam mentransmisikan data menjadi lebih banyak dan cepat dibandingan dengan penggunaan kabel konvensional. Dengan demikian serat optik sangat cocok digunakan terutama dalam aplikasi sistem telekomunikasi. Pada prinsipnya serat optik memantulkan dan membiaskan sejumlah cahaya yang merambat didalamnya.
Efisiensi dari serat optik ditentukan oleh kemurnian dari bahan penyusun gelas/kaca. Semakin murni bahan gelas, semakin sedikit cahaya yang diserap oleh serat optik.
Pengertian VirtualBox
Oracle VM VirtualBox
↪ adalah perangkat lunak virtualisasi, yang dapat digunakan untuk mengeksekusi sistem operasi "tambahan" di dalam sistem operasi "utama". Sebagai contoh, jika seseorang mempunyai sistem operasi MS Windows yang terpasang di komputernya, maka seseorang tersebut dapat pula menjalankan sistem operasi lain yang diinginkan di dalam sistem operasi MS Windows.
Fungsi ini sangat penting jika seseorang ingin melakukan ujicoba dan simulasi instalasi suatu sistem tanpa harus kehilangan sistem yang ada. Aplikasi dengan fungsi sejenis VirtualBox lainnya adalah VMware dan Microsoft Virtual PC.
Sistem operasi yang dapat menjalankannya antara lain Linux, Mac OS X, Windows XP, Windows Vista, Windows 7, Windows 8, Solaris, dan OpenSolaris.
VirtualBox pertamakali dikembangkan oleh perusahaan Jerman (Innotek GmbH). Pada February 2008, Innotek GmbH diakusisi oleh Sun Microsystems. dan menjadi milik Oracle saat pengakuisisian Sun Microsystems.
Untuk mengetahui lebih lanjut silahkan kunjungi web resminya. www
Sejarah Internet
Internet merupakan jaringan komputer yang dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat pada tahun 1969, melalui proyek lembaga ARPA yang mengembangkan jaringan yang dinamakan ARPANET (Advanced Research Project Agency Network), di mana mereka mendemonstrasikan bagaimana dengan hardware dan software komputer yang berbasis UNIX.
Tujuan awal dibangunnya proyek itu adalah untuk keperluan militer. Pada saat itu Departemen Pertahanan Amerika Serikat (US Department of Defense) membuat sistem jaringan komputer yang tersebar dengan menghubungkan komputer di daerah-daerah vital untuk mengatasi masalah bila terjadi serangan nuklir dan untuk menghindari terjadinya informasi terpusat, yang apabila terjadi perang dapat mudah dihancurkan.
Pada mulanya ARPANET hanya menghubungkan 4 situs saja yaitu Stanford Research Institute, University of California, Santa Barbara, University of Utah, di mana mereka membentuk satu jaringan terpadu pada tahun 1969, dan secara umum ARPANET diperkenalkan pada bulan Oktober 1972. Tidak lama kemudian proyek ini berkembang pesat di seluruh daerah, dan semua universitas di negara tersebut ingin bergabung, sehingga membuat ARPANET kesulitan untuk mengaturnya.
Oleh sebab itu ARPANET dipecah manjadi dua, yaitu "MILNET" untuk keperluan militer dan "ARPANET" baru yang lebih kecil untuk keperluan non-militer seperti, universitas-universitas. Gabungan kedua jaringan akhirnya dikenal dengan nama DARPA Internet, yang kemudian disederhanakan menjadi Internet.
Sebelum Internet muncul, telah ada beberapa sistem komunikasi yang berbasis digital, salah satunya adalah sistem telegraf yang seringkali dianggap sebagai pendahulu Internet. Sistem ini muncul pada abad ke-19, atau lebih dari seratus tahun sebelum internet digunakan secara meluas pada tahun 1990-an. Teknologi telegraf sendiri berasal dari konsep yang ada bahkan sebelum komputer moderen pertama diciptakan, yaitu konsep pengiriman data melalui media elektromagnetik seperti radio atau kabel. Namun teknologi ini masih terbatas karena hanya mampu menghubungkan maksimal dua perangkat.
Di era selanjutnya, ilmuwan seperti Claude Shannon, Harry Nyquist, dan Ralph Hartley, mengembangkan teori transmisi data dan informasi, yang menjadi dasar bagi banyak teori di bidang ini. Perkembangan terjadi antara lain dalam bentuk jangkauan yang lebih luas dan kecepatan yang meningkat. Namun kesulitan masih terjadi karena hubungan antara dua alat komunikasi tersebut harus terjadi secara fisik, misalnya melalui kabel. Sistem seperti ini tentu tidak aman karena dapat dengan mudah diputus khususnya saat terjadi perang.
Tujuan awal dibangunnya proyek itu adalah untuk keperluan militer. Pada saat itu Departemen Pertahanan Amerika Serikat (US Department of Defense) membuat sistem jaringan komputer yang tersebar dengan menghubungkan komputer di daerah-daerah vital untuk mengatasi masalah bila terjadi serangan nuklir dan untuk menghindari terjadinya informasi terpusat, yang apabila terjadi perang dapat mudah dihancurkan.
Pada mulanya ARPANET hanya menghubungkan 4 situs saja yaitu Stanford Research Institute, University of California, Santa Barbara, University of Utah, di mana mereka membentuk satu jaringan terpadu pada tahun 1969, dan secara umum ARPANET diperkenalkan pada bulan Oktober 1972. Tidak lama kemudian proyek ini berkembang pesat di seluruh daerah, dan semua universitas di negara tersebut ingin bergabung, sehingga membuat ARPANET kesulitan untuk mengaturnya.
Oleh sebab itu ARPANET dipecah manjadi dua, yaitu "MILNET" untuk keperluan militer dan "ARPANET" baru yang lebih kecil untuk keperluan non-militer seperti, universitas-universitas. Gabungan kedua jaringan akhirnya dikenal dengan nama DARPA Internet, yang kemudian disederhanakan menjadi Internet.
Sebelum Internet muncul, telah ada beberapa sistem komunikasi yang berbasis digital, salah satunya adalah sistem telegraf yang seringkali dianggap sebagai pendahulu Internet. Sistem ini muncul pada abad ke-19, atau lebih dari seratus tahun sebelum internet digunakan secara meluas pada tahun 1990-an. Teknologi telegraf sendiri berasal dari konsep yang ada bahkan sebelum komputer moderen pertama diciptakan, yaitu konsep pengiriman data melalui media elektromagnetik seperti radio atau kabel. Namun teknologi ini masih terbatas karena hanya mampu menghubungkan maksimal dua perangkat.
Di era selanjutnya, ilmuwan seperti Claude Shannon, Harry Nyquist, dan Ralph Hartley, mengembangkan teori transmisi data dan informasi, yang menjadi dasar bagi banyak teori di bidang ini. Perkembangan terjadi antara lain dalam bentuk jangkauan yang lebih luas dan kecepatan yang meningkat. Namun kesulitan masih terjadi karena hubungan antara dua alat komunikasi tersebut harus terjadi secara fisik, misalnya melalui kabel. Sistem seperti ini tentu tidak aman karena dapat dengan mudah diputus khususnya saat terjadi perang.
MENGENAL SERVER
Server atau dalam bahasa Indonesia adalah Peladen merupakan sebuah sistem komputer yang menyediakan jenis layanan tertentu dalam sebuah jaringan komputer. Server didukung dengan prosesor yang bersifat scalable dan RAM yang besar, dan juga dilengkapi dengan sistem operasi khusus, yang disebut sebagai sistem operasi jaringan. Server juga menjalankan perangkat lunak administratif yang mengontrol akses terhadap jaringan dan sumber daya yang terdapat didalamnya, seperti halnya berkas atau pencetak, dan memberikan akses kepada stasiun kerja anggota jaringan.
Umumnya, di dalam sistem operasi server terdapat berbagai macam layanan yang menggunakan arsitektur klien/server. Contoh dari layanan ini adalah Protokol Konfigurasi Host Dinamik, peladen surat, peladen PTH, peladen PTB, peladen DNS, dan lain sebainya. Setiap sistem server umumnya membundel layanan-layanan tersebut, meskipun pihak ketiga dapat membuat layanan tersendiri. Setiap layanan tersebut akan menanggapi permintaan dari klien. Sebagai contoh, klien PKHD akan memberikan permintaan kepada peladen yang menjalankan layanan peladen PKHD; ketika sebuah klien membutuhkan alamat IP, klien akan memberikan permintaan kepada server, dengan bahasa yang dipahami oleh server PKHD, yaitu protokol PKHD itu sendiri.
Contoh sistem operasi server di Linux adalah Ubuntu 16.10, SUSE Linux, CentOS, dan masih banyak lagi, sedangkan di Windows seperti Windows NT, Windows10,Windows 2000 Servew windows Server 2003,dsb.
Server biasanya terhubung dengan klien dengan kabel UTP dan sebuah kartu jaringan. Kartu jaringan ini biasanya berupa kartu PCI atau ISA.
Dilihat dari fungsinya, peladen bisa di kategorikan dalam beberapa jenis, seperti peladen aplikasi, server data maupun server proksi. Server aplikasi adalah peladen yang digunakan untuk menyimpan berbagai macam aplikasi yang dapat diakses oleh klien, peladen data sendiri digunakan untuk menyimpan data baik yang digunakan klien secara langsung maupun data yang diproses oleh peladen aplikasi. Peladen proksi berfungsi untuk mengatur lalu lintas di jaringan melalui pengaturan proksi. Orang awam lebih mengenal proxy server untuk mengkoneksikan komputer klien ke Internet.
Kegunaan peladen sangat banyak, misalnya untuk situs web, ilmu pengetahuan, atau sekadar penyimpanan data.
Pengertian Komputer Dan Jaringan
Dengan perkembangan zaman yang sudah modern saat ini semua berkaitan
dengan mesin/ teknologi, 'ketinggalan jaman' adalah kata orang untuk
kita yang tidak mengenal teknologi atau bisa disebut 'Gaptek'. Untuk
mengatasi
pertanyaan orang, artikel ini mungkin sedikit membantu, banyak yang berasumsi bahwa pengertian komputer adalah alat yang mempermudah pekerjaan manusia, apa bedanya dengan pacul?. Maka dari itu sob, ini penjelasannya.
A. Komputer
Komputer adalah alat yang dipakai untuk mengolah data menurut prosedur yang telah dirumuskan. Kata computer pada awalnya dipergunakan untuk menggambarkan orang yang perkerjaannya melakukan perhitungan aritmetika, dengan atau tanpa alat bantu, tetapi arti kata ini kemudian dipindahkan kepada mesin itu sendiri. Asal mulanya, pengolahan informasi hampir eksklusif berhubungan dengan masalah aritmetika, tetapi komputer modern dipakai untuk banyak tugas yang tidak berhubungan dengan matematika.
Dalam arti seperti itu terdapat alat seperti slide rule, jenis kalkulator mekanik mulai dari abakus dan seterusnya, sampai semua komputer elektronik yang kontemporer. Istilah lebih baik yang cocok untuk arti luas seperti "komputer" adalah "yang mengolah informasi" atau "sistem pengolah informasi." Selama bertahun-tahun sudah ada beberapa arti yang berbeda dalam kata "komputer", dan beberapa kata yang berbeda tersebut sekarang disebut sebagai komputer.
Kata computer secara umum pernah dipergunakan untuk mendefiniskan orang yang melakukan perhitungan aritmetika, dengan atau tanpa mesin pembantu. Menurut Barnhart Concise Dictionary of Etymology, kata tersebut digunakan dalam bahasa Inggris pada tahun 1646 sebagai kata untuk "orang yang menghitung" kemudian menjelang 1897 juga digunakan sebagai "alat hitung mekanis". Selama Perang Dunia II kata tersebut menunjuk kepada para pekerja wanita Amerika Serikat dan inggris yang pekerjaannya menghitung jalan artileri perang dengan mesin hitung.
Charles Babbage mendesain salah satu mesin hitung pertama yang disebut mesin analitikal. Selain itu, berbagai alat mesin sederhana seperti slide rule juga sudah dapat dikatakan sebagai komputer.
Sering kita dengar tentang jaringan, tapi jarang yang paham betul pengertiannya, sesuatu yang tak tampak tetapi sangat berguna. Nah, untuk mengatasi pertanyaan orang tentang jaringan, berikut penjelasannya.
B. Jaringan Komputer
Jaringan komputer (jaringan) adalah jaringan telekomunikasi yang memungkinkan antar komputer untuk saling bertukar data. Tujuan dari jaringan komputer adalah agar dapat mencapai tujuannya, setiap bagian dari jaringan komputer dapat meminta dan memberikan layanan (service). Pihak yang meminta/menerima layanan disebut klien (client) dan yang memberikan/mengirim layanan disebut peladen (server). Desain ini disebut dengan sistem client-server, dan digunakan pada hampir seluruh aplikasi jaringan komputer.
Dua buah komputer yang masing-masing memiliki sebuah kartu jaringan, kemudian dihubungkan melalui kabel maupun nirkabel sebagai medium transmisi data, dan terdapat perangkat lunak sistem operasi jaringan akan membentuk sebuah jaringan komputer yang sederhana. Apabila ingin membuat jaringan komputer yang lebih luas lagi jangkauannya, maka diperlukan peralatan tambahan seperti Hub, Bridge, Switch, Router, Gateway sebagai peralatan interkoneksinya.
Klasifikasi jaringan komputer terbagi menjadi :
pertanyaan orang, artikel ini mungkin sedikit membantu, banyak yang berasumsi bahwa pengertian komputer adalah alat yang mempermudah pekerjaan manusia, apa bedanya dengan pacul?. Maka dari itu sob, ini penjelasannya.
A. Komputer
Komputer adalah alat yang dipakai untuk mengolah data menurut prosedur yang telah dirumuskan. Kata computer pada awalnya dipergunakan untuk menggambarkan orang yang perkerjaannya melakukan perhitungan aritmetika, dengan atau tanpa alat bantu, tetapi arti kata ini kemudian dipindahkan kepada mesin itu sendiri. Asal mulanya, pengolahan informasi hampir eksklusif berhubungan dengan masalah aritmetika, tetapi komputer modern dipakai untuk banyak tugas yang tidak berhubungan dengan matematika.
Dalam arti seperti itu terdapat alat seperti slide rule, jenis kalkulator mekanik mulai dari abakus dan seterusnya, sampai semua komputer elektronik yang kontemporer. Istilah lebih baik yang cocok untuk arti luas seperti "komputer" adalah "yang mengolah informasi" atau "sistem pengolah informasi." Selama bertahun-tahun sudah ada beberapa arti yang berbeda dalam kata "komputer", dan beberapa kata yang berbeda tersebut sekarang disebut sebagai komputer.
Kata computer secara umum pernah dipergunakan untuk mendefiniskan orang yang melakukan perhitungan aritmetika, dengan atau tanpa mesin pembantu. Menurut Barnhart Concise Dictionary of Etymology, kata tersebut digunakan dalam bahasa Inggris pada tahun 1646 sebagai kata untuk "orang yang menghitung" kemudian menjelang 1897 juga digunakan sebagai "alat hitung mekanis". Selama Perang Dunia II kata tersebut menunjuk kepada para pekerja wanita Amerika Serikat dan inggris yang pekerjaannya menghitung jalan artileri perang dengan mesin hitung.
Charles Babbage mendesain salah satu mesin hitung pertama yang disebut mesin analitikal. Selain itu, berbagai alat mesin sederhana seperti slide rule juga sudah dapat dikatakan sebagai komputer.
Sering kita dengar tentang jaringan, tapi jarang yang paham betul pengertiannya, sesuatu yang tak tampak tetapi sangat berguna. Nah, untuk mengatasi pertanyaan orang tentang jaringan, berikut penjelasannya.
B. Jaringan Komputer
Jaringan komputer (jaringan) adalah jaringan telekomunikasi yang memungkinkan antar komputer untuk saling bertukar data. Tujuan dari jaringan komputer adalah agar dapat mencapai tujuannya, setiap bagian dari jaringan komputer dapat meminta dan memberikan layanan (service). Pihak yang meminta/menerima layanan disebut klien (client) dan yang memberikan/mengirim layanan disebut peladen (server). Desain ini disebut dengan sistem client-server, dan digunakan pada hampir seluruh aplikasi jaringan komputer.
Dua buah komputer yang masing-masing memiliki sebuah kartu jaringan, kemudian dihubungkan melalui kabel maupun nirkabel sebagai medium transmisi data, dan terdapat perangkat lunak sistem operasi jaringan akan membentuk sebuah jaringan komputer yang sederhana. Apabila ingin membuat jaringan komputer yang lebih luas lagi jangkauannya, maka diperlukan peralatan tambahan seperti Hub, Bridge, Switch, Router, Gateway sebagai peralatan interkoneksinya.
Klasifikasi jaringan komputer terbagi menjadi :
- Berdasarkan geografisnya, jaringan komputer terbagi menjadi Jaringan wilayah lokal atau Local Area Network (LAN), Jaringan wilayah metropolitan atau Metropolitan Area Network (MAN), dan Jaringan wilayah luas atau Wide Area Network (WAN). Jaringan wilayah lokal]] merupakan jaringan milik pribadi di dalam sebuah gedung atau tempat yang berukuran sampai beberapa 1 - 10 kilometer. LAN seringkali digunakan untuk menghubungkan komputer-komputer pribadi dan stasiun kerja (workstation) dalam kantor suatu perusahaan atau pabrik-pabrik untuk memakai bersama sumberdaya (misalnya pencetak (printer) dan saling bertukar informasi. Sedangkan Jaringan wilayah metropolitan merupakan perluasan jaringan LAN sehingga mencakup satu kota yang cukup luas, terdiri atas puluhan gedung yang berjarak 10 - 50 kilometer. Kabel transmisi yang digunakan adalah kabel serat optik (Fiber Optic). Jaringan wilayah luas Merupakan jaringan antarkota, antar propinsi, antar negara, bahkan antar benua. Jaraknya bisa mencakup seluruh dunia, misalnya jaringan yang menghubungkan semua bank di Indonesia, atau jaringan yang menghubungkan semua kantor Perwakilan Indonesia di seluruh dunia. Media transmisi utama adalah komunikasi lewat satelit, tetapi banyak yang mengandalkan koneksi serat optik antar negara.
- Berdasarkan fungsi, terbagi menjadi Jaringan Klien-server (Client-server) dan Jaringan Ujung ke ujung (Peer-to-peer). Jaringan klien-server pada ddasaranya ada satu komputer yang disiapkan menjadi peladen (server) dari komputer lainnya yang sebagai klien (client). Semua permintaan layanan sumberdaya dari komputer klien harus dilewatkan ke komputer peladen, komputer peladen ini yang akan mengatur pelayanannya. Apabila komunikasi permintaan layanan sangat sibuk bahkan bisa disiapkan lebih dari satu komputer menjadi peladen, sehingga ada pembagian tugas, misalnya file-server, print-server, database server dan sebagainya. Tentu saja konfigurasi komputer peladen biasanya lebih dari konfigurasi komputer klien baik dari segi kapasitas memori, kapasitas cakram keras {harddisk), maupun kecepatan prosessornya. Sedangkan jaringan ujung ke ujung itu ditunjukkan dengan komputer-komputer saling mendukung, sehingga setiap komputer dapat meminta pemakaian bersama sumberdaya dari komputer lainnya, demikian pula harus siap melayani permintaan dari komputer lainnya. Model jaringan ini biasanya hanya bisa diterapkan pada jumlah komputer yang tidak terlalu banyak, maksimum 25, karena komunikasi akan menjadi rumit dan macet bilamana komputer terlalu banyak.
Sejarah Perkembangan Komputer Dari Masa Ke Masa
Sejarah Perkembangan Komputer
Istilah komputer berasal dari kata "computare", dari bahasa Latin yang berarti alat hitung, di beri nama seperti itu karena awalnya komputer lebih digunakan sebagai perangkat bantu dalam perhitungan angka - angka, seiring berjalannya waktu komputer pun akhirnya menjadi perangkat yang multifungsi. Komputer tercanggih sekalipun saat ini adalah hasil revolusi yang panjang dari komputer kuno zaman dahulu, yang mulanya hanyalah alat mekanik dan elektronik. Berikut adalah beberapa contoh penemuan komputer :
a. Abacus
abacus atau sempoa ini adalah alat kuno untuk perhitungan yang terbuat dari rangka kayudengan sederetan poros yang berisi manik-manik yang bisa digeser. Ditemukan sekitar 5000 tahun yang lalu di Cina dan masih digunakan sampai saat ini. Alat ini digunakan untuk operasi aritmatika seperti penjumlahan, pengurangan, perkalian, pembagian, dll. Sempoa ini dapat dianggap awal mula mesin komputasi (perhitungan).
b. Mesin Hitung Mekanik
karena banyaknya kesalahan perhitungan dengan manual menginspirasi seorang ilmuan pada zaman dahulu yaitu Charles Babbage untuk menciptakan mesin hitung mekanik agar meminimalisir kesalahan perhitungan. Mesin mekanik ini sangat baik dalam mengerjakan tugas yang sama berulang kali tanpa kesalahan. sedangkan matematika membutuhkan repetisi sederhana dari suatu langkah - langkah tertentu. Masalah tersebut kemudian berkembang hingga menempatkan mesin mekanik. Kemudian babbage mendapat inspirasi dari perkembangan mesin hitung yang dikerjakanoleh wilhem Schickard, blaise pascal, dan gottfried leibniz. Charles Babbage mengusulkan suatu mesin untuk melakukan perhitungan persamaan differensial yang muncul pada tahun 1822. Mesin tersebut dinamakan mesin differensial.Dengan menggunakan tenaga uap, mesin tersebut dapat menyimpan program dan dapat melakukan kalkulasi serta mencetak hasilnya secara otomatis. Setelah bekerja dengan mesin differensial selama sepuluh tahun, babbage terinspirasi untuk memulai membuat komputer generasi purpose (multifungsi) pertama, yang di sebut analitycal engine.Atas sumbangan penemuan yang sangat besar ini maka Charles Babbage disebut bapak komputer modern.
Istilah komputer berasal dari kata "computare", dari bahasa Latin yang berarti alat hitung, di beri nama seperti itu karena awalnya komputer lebih digunakan sebagai perangkat bantu dalam perhitungan angka - angka, seiring berjalannya waktu komputer pun akhirnya menjadi perangkat yang multifungsi. Komputer tercanggih sekalipun saat ini adalah hasil revolusi yang panjang dari komputer kuno zaman dahulu, yang mulanya hanyalah alat mekanik dan elektronik. Berikut adalah beberapa contoh penemuan komputer :
a. Abacus
abacus atau sempoa ini adalah alat kuno untuk perhitungan yang terbuat dari rangka kayudengan sederetan poros yang berisi manik-manik yang bisa digeser. Ditemukan sekitar 5000 tahun yang lalu di Cina dan masih digunakan sampai saat ini. Alat ini digunakan untuk operasi aritmatika seperti penjumlahan, pengurangan, perkalian, pembagian, dll. Sempoa ini dapat dianggap awal mula mesin komputasi (perhitungan).
b. Mesin Hitung Mekanik
karena banyaknya kesalahan perhitungan dengan manual menginspirasi seorang ilmuan pada zaman dahulu yaitu Charles Babbage untuk menciptakan mesin hitung mekanik agar meminimalisir kesalahan perhitungan. Mesin mekanik ini sangat baik dalam mengerjakan tugas yang sama berulang kali tanpa kesalahan. sedangkan matematika membutuhkan repetisi sederhana dari suatu langkah - langkah tertentu. Masalah tersebut kemudian berkembang hingga menempatkan mesin mekanik. Kemudian babbage mendapat inspirasi dari perkembangan mesin hitung yang dikerjakanoleh wilhem Schickard, blaise pascal, dan gottfried leibniz. Charles Babbage mengusulkan suatu mesin untuk melakukan perhitungan persamaan differensial yang muncul pada tahun 1822. Mesin tersebut dinamakan mesin differensial.Dengan menggunakan tenaga uap, mesin tersebut dapat menyimpan program dan dapat melakukan kalkulasi serta mencetak hasilnya secara otomatis. Setelah bekerja dengan mesin differensial selama sepuluh tahun, babbage terinspirasi untuk memulai membuat komputer generasi purpose (multifungsi) pertama, yang di sebut analitycal engine.Atas sumbangan penemuan yang sangat besar ini maka Charles Babbage disebut bapak komputer modern.
Generasi Komputer
Komputer di bagi dalam beberapa generasi berdasarkan sejarah perkembangannya. Pada setiap generasi dibedakan berdasarkan kemampuan teknologinya untuk melakukan serangkaian proses (capability), makin rendah biaya operasionalnya (efficiency) dan makin mudah menggunakannya (user friendly). Berikut beberapa perkembangan generasi komputer.- Komputer Generasi I ⇒ Awal Mula diciptakan komputer adalah pada saat terjadinya Perang Dunia II, negara - negara yang terlibat dalam perang tersebut berusaha mengembangkan komputer untuk mengeksploitasi potensi strategis yang dimiliki komputer. Hal ini meningkatkan pendanaan pengembangan komputer serta mempercepat kemajuan teknologi komputer. Pada tahun 1941, Konrad Zuse, seorang insinyur Jerman membangun sebuah komputer Z3 , untuk mendesain pesawat terbang dan peluru kendali. pihak sekutu juga membuat kemajuan lain dalam pengembangan komputer. Tahun 1943, pihak inggris menyelesaikan komputer pemecah kode rahasia yang dinamakan Colossus untukmemecahkan kode rahasia yang digunakan jerman. Perkembangan Komputer Generasi I diawali dengan terciptanya komputer yang disebut Electronic Numerical Integrator and Computer (ENIAC). Komputer ini dibuat oleh pemerintah Amerika Serikat yang bekerja sama dengan university of Pennysylvania pada tahun 1946. ENIAC terdiri atas 18.000 tabung vakum, 70.000 resistor, dan 5 juta titik solder. Merupakan mesin yang sangat besar dan membutuhkan daya sebesar 160 kW. Komputer ini dirancang oleh John P.Eckert (1919-1995) dan John W.Mauchly (1907-1980). ENIAC merupakan komputer serbaguna (general purpose computer) yang bekerja 1000 kali lebih cepat dibanding Mark 1. Pertengahan 1940-an, John Von Neumann (1903-1957) bergabung dengan tim University Of Pennysylvania dalam usaha membangun konsep desain komputer 40 tahun mendatang masih dipakai dalam teknik komputer. Von Neumann mendesain Electronic Discrete Variable Automatic Comnputer (EDVAC) pada tahun 1945 dengan sebuah memori untuk menampung baik program atau pun data. Teknik ini memungkinkan komputer untuk berhenti pada suatu saat dan kemudian melanjutkan pekerjaannya kembali. Kunci utama arsitektur Von Neumann adalah unit pemrosesan sentral (Central processor unit/ CPU), yang memungkinkan seluruh fungsi komputer dikoordinasikan melalui satu sumber tunggal. Tahun 1951, UNIVAC I (Universal Automatic Computer I) yang di buat oleh Remington Rand, menjadi komputer komersial pertama yang memanfaatkan model arsitektur Von Neumann. UNIVAC dimiliki oleh Badan Sensus Amerika Serikat dan General Electric. Salah satuhasil mengesankan komputer UNIVAC, yaitu prediksi kemenangan Eisenhower dalam pemilihan presiden Amerika Serikat pada tahun 1952. Komputer Generasi I memiliki ciri khas, yakni instruksi operasi dibuat secara spesifik untuk satu tugas tertentu. Setiap komputer memiliki program kode-biner masing - masing yang berbeda yang disebut "Bahasa Mesin"(Machine Language). Hal ini menyebabkan komputer sulit untuk diprogram dan membatasi kecepatannya. Berikut Karakteristik komputer Generasi I secara umum. 1) Sirkuitnya Menggunakan Tabung Hampa. Penggunaan Tabung Hampa tersebut yang membuat ukuran komputer pada masa tersebut berukuran sangat besar. 2) Komputer mempunyai silinder magnetik untuk menyimpan data. 3) Programnya hanya bisa dibuat menggunakan bahasa mesin. 4) Instruksi operasi dibuat secara spesifik untuk tugas tertentu. 5) Menggunakan Konsep Stored Program dengan memori utamanya adalah Magnetic Core Storage. 6) Menggunakan Simpanan Luar Magnetic Tape dan Magnetic Disk. 7) Ukuran fisik komputer besar, memerlukan ruang yang luas. 8) Suhunya cepat panas, sehingga diperlukan pendingin. 9) Prosesnya kurang cepat. 10) Daya simpannya kecil. 11) Membutuhkan daya listrik yang besar. Beberapa komputer yang termasuk komputer generasi pertama adalah EDSAC, ACE, SEC, Havard Mark II, Havard Mark III, UNIVAC, dan lain sebagainya.
- Komputer Genarasi Kedua
1. Sejarah Komputer Generasi Kedua
Generasi kedua. Tahun 1948,ada 3 orang fisikawan Amerika (Walter Houser Brattain, Jhone Barden, William Brandford penemu transistor sangat berpengaruh terhadap perkembangan komputer masa itu. Transistor menggantikan tube vakum di televisi, radio, dan komputer. sehingga mengakibatkan, berubahnya ukuran mesin-mesin elektrik yang tadinya berukuran besar menjadi ukuran yang lebih kecil. generasi kedua, yaitu komputer yang menggunakan Transistor sebagai Processornya (1956 - 1958 M). Transistor mulai digunakan di dalam komputer mulai pada tahun 1956.
Penemuan lain yang berupa pengembangan memori inti-magnetik membantu pengembangan komputer generasi kedua yang lebih kecil, lebih cepat, lebih dapat diandalkan, dan lebih hemat energi dibanding para pendahulunya.
Mesin pertama yang memanfaatkan teknologi baru ini adalah superkomputer. IBM membuat superkomputer bernama Stretch, dan Sprery-Rand membuat komputer bernama LARC. Komputer-komputer ini, yang dikembangkan untuk laboratorium energi atom, dapat menangani sejumlah besar data, sebuah kemampuan yang sangat dibutuhkan oleh peneliti atom. Mesin tersebut sangat mahal dan cenderung terlalu kompleks untuk kebutuhan komputasi bisnis, sehingga membatasi kepopulerannya. Hanya ada dua LARC yang pernah dipasang dan digunakan: satu di Lawrence Radiation Labs di Livermore, California, dan yang lainnya di US Navy Research and Development Center di Washington D.C. Komputer generasi kedua menggantikan bahasa mesin dengan bahasa assembly. Bahasa assembly adalah bahasa yang menggunakan singkatan-singakatan untuk menggantikan kode biner.
Pada awal 1960-an, mulai bermunculan komputer generasi kedua yang sukses di bidang bisnis, di universitas, dan di pemerintahan. Komputer-komputer generasi kedua ini merupakan komputer yang sepenuhnya menggunakan transistor. Mereka juga memiliki komponen-komponen yang dapat diasosiasikan dengan komputer pada saat ini: printer, penyimpanan dalam disket, memory, system operasi, dan program.
Salah satu contoh penting komputer pada masa ini adalah IBM 1401 yang diterima secara luas di kalangan industri. Pada tahun 1965, hampir seluruh bisnis-bisnis besar menggunakan komputer generasi kedua untuk memproses informasi keuangan. Program yang tersimpan di dalam komputer dan bahasa pemrograman yang ada di dalamnya memberikan fleksibilitas kepada komputer.
Fleksibilitas ini meningkatkan kinerja dengan harga yang pantas bagi penggunaan bisnis. Dengan konsep ini, komputer dapat mencetak faktur pembelian konsumen dan kemudian menjalankan desain produk atau menghitung daftar gaji.
Komputer digital yang pertama memiliki ukuran yang besar serta biaya yang tinggi untuk membuatnya. Kegunaan komputer pada generasi ini kebanyakan digunakan untuk perhitungan ilmiah. contohnya ENIAC, komputer awal AS semula didesain untuk memperhitungkan tabel ilmu balistik untuk persenjataan (artileri), menghitung kerapatan penampang neutron untuk melihat jika bom hidrogen akan bekerja dengan semestinya (perhitungan ini, yang dilakukan pada Desember 1945 sampai Januari 1946 dan melibatkan dala dalam lebih dari satu juta kartu punch, memperlihatkan bentuk lalu di bawah pertimbangan akan gagal).
2. Ciri-ciri Komputer Generasi Kedua
Transistor merupakan ciri khas komputer generasi kedua. Bahan bakunya terdiri atas tiga lapis, yaitu: "basic", "collector" dan "emmiter". Transistor merupakan singkatan dari Transfer Resistor, yang berarti dengan mempengaruhi daya tahan antara dua dari tiga lapisan, maka daya (resistor) yang ada pada lapisan berikutnya dapat pula dipengaruhi.
Dengan demikian, fungsi transistor adalah sebagai penguat sinyal. Sebagai komponen padat, transistor mempunyai banyak keunggulan seperti misalnya: tidak mudah pecah, tidak menyalurkan panas. dan dengan demikian, komputer yang ada menjadi lebih kecil dan lebih murah.
Pada tahun 1960-an, IBM memperkenalkan komputer komersial yang memanfaatkan transistor dan digunakan secara luas mulai beredar dipasaran. Komputer IBM- 7090 buatan Amerika Serikat merupakan salah satu komputer komersial yang memanfaatkan transistor.
Komputer ini dirancang untuk menyelesaikan segala macam pekerjaan baik yang bersifat ilmiah ataupun komersial. Karena kecepatan dan kemampuan yang dimilikinya, menyebabkan IBM 7090 menjadi sangat popular. Komputer generasi kedua lainnya adalah: IBM Serie 1400, NCR Serie 304, MARK IV dan Honeywell Model 800.
3. Bahasa Pemrograman Komputer Generasi Kedua
Beberapa bahasa pemrograman mulai bermunculan pada saat itu. Bahasa pemrograman Common Business-Oriented Language (COBOL) dan Formula Translator (FORTRAN) mulai umum digunakan. Bahasa pemrograman ini menggantikan kode mesin yang rumit dengan kata-kata, kalimat, dan formula matematika yang lebih mudah dipahami oleh manusia. Hal ini memudahkan seseorang untuk memprogram dan mengatur komputer. Berbagai macam karier baru bermunculan (programmer, analyst, dan ahli sistem komputer). Industri peranti lunak juga mulai bermunculan dan berkembang pada masa itu.
4. Sistem Penyimpanan Komputer Generasi Kedua
- Kapasitas memori utama dikembangkan dari Magnetic Core Storage.
- Menggunakan simpanan luar berupa Magnetic Tape dan Magnetic Disk.
Transistor Dibanding dengan tabung, teknologi transistor jauh lebih efisien sebagai switch dan dapat diperkecil ke skala mikroskopik. Pada tahun 2001 peniliti Intel telah memperkenalkan silikon paling kecil dan paling cepat di dunia, dengan ukuran 20 nanometer ata sebanding dengan sepermiliar meter, yang akan digunakan pada prosesor dengan kecepatan 20 GHz (Giga Hertz). Era ini juga menandakan permulaan munculnya minikomputer yang merupakan terbesar kedua dalam keluarga komputer. Harganya lebih murah dibanding dengan generasi pertama. Komputer DEC PDP-8 adalah minikomputer pertama yang dibuat tahun 1964 untuk pengolahan data komersial.
Jenis-jenis komputer lain yang muncul pada generasi ini diantaranya UNIVAC III, UNIVAC SS80, SS90, dan 1107, IBM 7070, 7080, 1400, dan 1600.
5. Kelebihan dan Kelemahan Komputer Generasi Kedua
Kelebihan dari komputer dizaman ini adalah bentuknya yang efisien yang tidak sebesar sebelumnya, komputer dalam generasi ini juga lebih luas penerapannya dalam kehidupan. Seperti aspek pendidikan, kesehatan, industri dan lain-lain. Sedangkan kelemahan dari komputer dimasa ini adalah transistor yang banyak menghasilkan panas yang cukup besar, yang dapat berpotensi merusak bagian-bagian internal komputer yaitu quartz rock (batu kuarsa).
Semoga Bermanfaat :D
Virtualisasi
Assalamualaikum sahabat TKJ sekalian, pada kesempatan kali ini saya akan share sedikit tentang virtualisasi.
A. Pengertian
Definisi lainnya adalah "sebuah teknik untuk menyembunyikan karakteristik fisik dari sumber daya komputer dari bagaimana cara sistem lain, aplikasi atau pengguna berinteraksi dengan sumber daya tersebut. Hal ini termasuk membuat sebuah sumber daya tunggal (seperti server, sebuah sistem operasi, sebuah aplikasi, atau peralatan penyimpanan terlihat berfungsi sebagai beberapa sumber daya logikal; atau dapat juga termasuk definisi untuk membuat beberapa sumber daya fisik (seperti beberapa peralatan penyimpanan atau server) terlihat sebagai satu sumber daya logikal."
B. Jenis Virtualisasi
1. Hardware
Istilah virtualisasi perangkat-keras mengacu kepada upaya menciptakan mesin virtual yang bekerja layaknya sebuah komputer lengkap dengan sistem operasi. Istilah mesin tuan-rumah(host) mengacu kepada mesin tempat virtualisasi bersemayam sementara istilah mesin tamu(guest) mengacu kepada virtual mesin itu sendiri. Istilah hypervisor mengacu kepada perangkat-lunak atau firmware yang membuat mesin virtual.
Jenis virtualisasi perangkat-keras meliputi:
2. Software
3. Memori
4. Pemasaran
5. Data
6. Jaringan
9 ALASAN VIRTUALISASI
A. Pengertian
Definisi lainnya adalah "sebuah teknik untuk menyembunyikan karakteristik fisik dari sumber daya komputer dari bagaimana cara sistem lain, aplikasi atau pengguna berinteraksi dengan sumber daya tersebut. Hal ini termasuk membuat sebuah sumber daya tunggal (seperti server, sebuah sistem operasi, sebuah aplikasi, atau peralatan penyimpanan terlihat berfungsi sebagai beberapa sumber daya logikal; atau dapat juga termasuk definisi untuk membuat beberapa sumber daya fisik (seperti beberapa peralatan penyimpanan atau server) terlihat sebagai satu sumber daya logikal."
B. Jenis Virtualisasi
1. Hardware
Istilah virtualisasi perangkat-keras mengacu kepada upaya menciptakan mesin virtual yang bekerja layaknya sebuah komputer lengkap dengan sistem operasi. Istilah mesin tuan-rumah(host) mengacu kepada mesin tempat virtualisasi bersemayam sementara istilah mesin tamu(guest) mengacu kepada virtual mesin itu sendiri. Istilah hypervisor mengacu kepada perangkat-lunak atau firmware yang membuat mesin virtual.
Jenis virtualisasi perangkat-keras meliputi:
- Para-virtualisasi: Perangkat keras tidak disimulasikan tetapi perangkat-lunak tamu berjalan dalam domainnya sendiri seolah-olah dalam sistem yang berbeda. Dalam hal ini perangkat-lunak tamu perlu disesuaikan untuk dapat berjalan.
- Virtualisasi sebagian: Tidak semua aspek lingkungan disimulasikan tidak semua perangkat-lunak dapat langsung berjalan, beberapa perlu disesuaikan untuk dapat berjalan dalam lingkungan virtual ini.
- Virtualisasi penuh: Hampir menyerupai mesin asli dan mampu menjalankan perangkat lunak tanpa perlu diubah.
2. Software
3. Memori
4. Pemasaran
5. Data
6. Jaringan
9 ALASAN VIRTUALISASI
- Pengurangan biaya untuk Hardware & Software
- Optimasi tugas administratif
- Optimasi Backup/Restore
- Independen Vendor
- Pengurangan biaya energi tinggi
- Menyederhanakan penyesuaian sumberdaya
- Kemudahan integrasi dengan infrastruktur yang ada
- Pengurangan biaya untuk tugas administratif
- Meningkatkan Interoperabilitas
Mengenal Software Wine Beserta Fungsinya Di Linux Dan Cara Instalasinya
1. Pengertian Wine Software
Wine adalah perangkat lunak yang bertujuan untuk memungkinkan aplikasi yang di buat untuk Microsoft Windows bisa berjalan di sistem operasi Linux, Wine menyediakan winelib sebagai perpustakaan software. Itu duplikat fungsi Windows dengan menyediakan implementasi alternatif dari DLL yang program Windows panggil, dan proses untuk menggantikan Windows NT kernel. Metode ini duplikasi berbeda dari metode lain yang juga mungkin dianggap emulasi, di mana program Windows berjalan dalam mesin virtual. Wine dominan ditulis menggunakan black-box testing reverse-engineering, untuk menghindari hak cipta masalah.
Nama Wine awalnya adalah singkatan untuk Win dows e mulator. Maknanya kemudian bergeser ke singkatan rekursif , Wine bukanlah emulator untuk membedakan perangkat lunak dari emulator CPU. Sementara nama kadang-kadang muncul di WINE bentuk dan anggur, pengembang proyek telah sepakat untuk membakukan pada formulir Wine.
2. instalasi software Wine
Install Wine di Linux Mint
Wine adalah aplikasi di Linux yang berfungsi seperti jembatan bagi instalasi aplikasi Windows di Linux. Artinya, dengan menggunakan Wine kita dapat menginstall aplikasi Windows di Linux.
Cara install Wine di Linux Mint:
1. Menggunakan apt-get (online installation)
Buka Terminal (Ctrl + Alt + T, shortcut buka Terminal), ketik command line:
$ sudo apt-get update$ sudo apt-get install wine
2. Menggunakan dpkg -i (offline installation)
Pastikan kita sudah men-download wine beserta dependency-nya
Tempatkan folder wine di Home (untuk memudahkan)
Buka Terminal dan ketikkan command line
$ cd wine
$ sudo dpkg -i *.deb
Setelah proses selesai, silahkan close Terminal dan Wine siap digunakan.
Semoga bermanfaat... :D
Tips Mencari WEB Referensi - Belajar LINUX
Assalamualaikum, selamat pagi sobat Pengguna Linux, salam sejahtera. Kali ini saya akan membagikan Tips Mencari WEB Referensi versi Mbah Suro Dhemit. Berikut tips nya.
TIPS Mencari WEB Referensi
Oleh Suro Dhemit pada 29 Agustus 2013 pukul 21:57
Berikut TIPS cara mencari referensi website untuk mempermudah belajarlinux anda, ini hanyalah
pendapat pribadi penulis (bukan keharusan) :
1. Selalu baca pada Homepage & Documentation/Wiki pada Website resmi sesuai Distro Linux
yang digunakan. Jangan suka mempermasalahkan soal bahasa, gunakan cara cerdas dg
google translate untuk mengatasinya.
2. Gunakan contekan COMMAND LINE (perintah TERMINAL) kalau sdh hafal nggak usah
gpp : http://www.linuxguide.it/command_line/linux_commands_in.html
3. Tutorial Vi/Vim Editor :
http://www.yolinux.com/TUTORIALS/LinuxTutorialAdvanced_vi.html
4. Tutorial IPTables : http://rootbox.or.id/tips/iptables.html
5. How To Forge : http://www.howtoforge.com/
6. Server World : http://www.server-world.info/en/
7. YoLinux : http://www.yolinux.com/
8. nixCraft : http://www.cyberciti.biz/
9. Unixmen : http://www.unixmen.com/
10.Ubuntu Server Guide : http://ubuntuserverguide.com/
11.Wiki Onno W. Purbo : http://opensource.telkomspeedy.com/wiki/index.php/Main_Page
12.Wiki LINUX : http://en.wikipedia.org/wiki/Linux
13.Pada aplikasi2 berbasis GNU/Linux biasanya disertakan manual.. ketik man "spasi"
perintah. misal man "spasi" cowsaySemoga bermanfaat, silahkan masing-masing
bereksplorasi sesuai pendapat dan kenyamanan anda.
Salam,
SURO DHEMIT
TIPS Mencari WEB Referensi
Oleh Suro Dhemit pada 29 Agustus 2013 pukul 21:57
Berikut TIPS cara mencari referensi website untuk mempermudah belajarlinux anda, ini hanyalah
pendapat pribadi penulis (bukan keharusan) :
1. Selalu baca pada Homepage & Documentation/Wiki pada Website resmi sesuai Distro Linux
yang digunakan. Jangan suka mempermasalahkan soal bahasa, gunakan cara cerdas dg
google translate untuk mengatasinya.
2. Gunakan contekan COMMAND LINE (perintah TERMINAL) kalau sdh hafal nggak usah
gpp : http://www.linuxguide.it/command_line/linux_commands_in.html
3. Tutorial Vi/Vim Editor :
http://www.yolinux.com/TUTORIALS/LinuxTutorialAdvanced_vi.html
4. Tutorial IPTables : http://rootbox.or.id/tips/iptables.html
5. How To Forge : http://www.howtoforge.com/
6. Server World : http://www.server-world.info/en/
7. YoLinux : http://www.yolinux.com/
8. nixCraft : http://www.cyberciti.biz/
9. Unixmen : http://www.unixmen.com/
10.Ubuntu Server Guide : http://ubuntuserverguide.com/
11.Wiki Onno W. Purbo : http://opensource.telkomspeedy.com/wiki/index.php/Main_Page
12.Wiki LINUX : http://en.wikipedia.org/wiki/Linux
13.Pada aplikasi2 berbasis GNU/Linux biasanya disertakan manual.. ketik man "spasi"
perintah. misal man "spasi" cowsaySemoga bermanfaat, silahkan masing-masing
bereksplorasi sesuai pendapat dan kenyamanan anda.
Salam,
SURO DHEMIT
Konfigurasi DHCP server pada Mikrotik
DHCP (Dynamic Host Configuration Protocol) adalah protokol yang berbasis arsitektur client/server yang dipakai untuk memudahkan pengalokasian alamat IP dalam satu jaringan.
Latar Belakang
Dengan menggunakan salah satu fitur dari mikrotik dapat memudahkan client dalam pengelokasian ip address. Misalkan client ingin terhubung dengan suatu jaringan, client tersebut tidak perlu repot repot mengkonfigurasi ip address secara manual, karena dhcp server dapat memberikan ip address kepada client dengan otomatis sesuai dengan ip address space yang telah ditentukan.
Maksud Dan Tujuan
- Memberikan ip address secara otomatis kepada client yang terhubung dengan interface yang telah ditentukan.
- Mengkonfigurasi dhcp server pada mikrotik pada interface tertentu.
- Mikrotik routerboard
- PC untuk client
- Kabel cross / straight
Kurang lebih 5 menit
Tahap Pelaksanaan
Dilihat dari topologi diatas, client akan mendapatkan ip address antara 192.168.1.2 - 192.168.1.254. PC yang bertindak sebagai penerima IP address disebut juga dengan DHCP Client.
Langsung saja masuk ke konfigurasi mikrotik di winbox.
Tambah IP address ether4 pada IP > address.
Jika ether4 sudah mempunyai ip address. Konfig ether4 agar berfungsi sebagai dhcp server . Masuk ke menu IP > DHCP Server > DHCP Setup untuk mengkonfigurasi DHCP Server .
Lalu isi dengan interface yang akan diberi dhcp server (ether4) . Klik Next
DHCP Address Space
Isi dengan Network dari client (otomatis terisi) . klik Next
Gateway for DHCP Network
Isi dengan IP address ether4 atau gateway dari client nantinya (otomatis)
Addresses to Give Out
Jangkauan dari ip address untuk client nantinya .
DNS Servers
Isi dengan DNS Server yang akan dipakai client nantinya. Teman teman dapat menggunakan DNS google ataupun DNS Telkom .
Lease Time
Biarkan default saja 00:10:00 . leasetime merupakan waktu penyewaan ip address untuk client nya .
Jika berhasil, akan muncul peringatan sebagai berikut :
Nah bisa dilihat, dhcp server sudah berhasil dibuat .
Jika sudah, tinggal konfigurasi laptop atau pc agar menjadi dhcp client (meminta ip address kepada dhcp server) .
Tunggu beberapa saat, jika dhcp server berhasil maka laptop akan mendapat ip address secara otomatis.
Kesimpulan
Menggunakan fitur DHCP server akan mempermudah client untuk terhubung ke mikrotik maupun internet , sehingga kita tidak perlu repot repot mengkonfigurasi secara manual per PC.
Menggunakan fitur DHCP server akan mempermudah client untuk terhubung ke mikrotik maupun internet , sehingga kita tidak perlu repot repot mengkonfigurasi secara manual per PC.
Manajemen Proyek
Manajemen Proyek adalah sebuah disiplin keilmuan dalam perencanaan, pengorganisasian, pengelolaan (menjalankan serta pengendalian), untuk dapat mencapai tujuan-tujuan proyek.
Proyek ?
Pengertian proyek sendiri ialah sebuah kegiatan yang bersifat sementara yang telah ditetapkan diawal pekerjaannya dan waktu selesainya (dan biasanya selalu dibatasi oleh waktu , dan seringkali juga dibatasi oleh sumber perdanaan), untuk mencapai tujuan dan hasil yang spesifik dan unik, dan pada umumnya untuk menghasilkan sebuah perubahan yang bermanfaat atau yang mempunyai nilai tambah. Proyek selalu bersifat sementara atau temporer dan sangat kontras dengan bisnis pada umumnya untuk menghasilkan sebuah perubahan yang bermanfaat atau yang mempunyai nilai tambah.
Proyek selalu bersifat sementara atau temporer dan sangat kontras dengan bisnis pada umumnya (Operasi-produksi), dimana operasi -produksi mempunyai sifat perulang (repetitif), dan aktifitasnya biasanya bersifat permanen atau mungkin semi permanen untuk menghasilkan produk atau layanan (jasa/servis).
Tantangan utama sebuah proyek adalah mencapai sasaran-sasaran dan tujuan proyek dengan menyadari adanya batasan-batasan yang telah dipahami sebelumnya. Pada umumnya batasan-batasan itu adalah ruang lngkup pekerjaan, waktu pekerjaan dan anggaran pekerjaan. Dan hal ini biasanya disebut dengan "triple constrains" (tiga batasan). Dengan semakin meningkatnya kesadaran akan harkat dan martabat individu dalam menjalankan proyek, maka batasan ini kemudian berkembang dengan ditambahkan dengan batasan keempat ini kemudian berkembang dengan ditambahkan denggan batasan keempat yaitu faktor keselamatan. Tantangan selanjutnya adalah bagaimana mengoptimalkan dan pengalokasian semua sumber daya dan mengintegrasikannya untuk mencapai tujuan proyek yang telah ditentukan.
Proses
Pendekatan mengenai tahapan proyek secara umum adalah mengidentifikasi urutan langkah yang harus diselesaikan. Dalam "pendekatan tradisional" ini, lima komponen perkembangan proyek dapat dibedakan (empat tahap ditambah kontrol) dan ditambah lagi tahapan penyelesaian proyek, yang dapat juga dapat disebut "Siklus Kehidupan Proyek" (Project Life Cycle). Secara umum, siklus hidup proyek merupakan suatu metode yang digunakan untuk menggambarkan bagaimana sebuah proyek direncanakan, dikontrol, dan diawasi sejak proyek disepakati untuk dikerjakan hingga tujuan akhir proyek tercapai. Terdapat lima tahap kegiatan utama yang dilakukan dalam siklus hidup proyek yaitu :
- inisiasi;
- perencanaan dan desain;
- pelaksanaan dan konstruksi;
- pemantauan dan sistem pengendalian;
- penyelesaian.
Pengertian Proxmox VE
Assalamualaikum Wr.Wb.
Selamat pagi saudara-saudara, salam sukses bagi kita semua. Kali ini saya akan sharing tentang apa itu proxmox, apa keuntungan menggunakannya, dsb.
Apa itu Proxmox?
Proxmox VE (Virtual Environment) adalah platform virtualisasi bersifat open source yang mendukung untuk menjalankan virtual mesin berbasis KVM dan OpenVZ. Anda dapat mengelola mesin virtual, kontainer, cluster sangat tersedia, penyimpanan dan jaringan dengan, mudah digunakan antarmuka web yang terintegrasi atau melalui CLI. Proxmox VE kode dilisensikan di bawah GNU General Public Affero, versi 3. Proyek ini dikembangkan dan dikelola oleh Proxmox Server Solutions GmbH.
Fitur kelas enterprise dan antarmuka web yang intuitif dirancang untuk membantu Anda meningkatkan penggunaan sumber daya yang ada dan mengurangi biaya hardware dan pengadministrasian waktu - dalam bisnis serta digunakan di rumah & nbsp;. Anda dapat dengan mudah virtualisasi bahkan yang paling menuntut Linux dan Windows & nbsp; beban kerja aplikasi.
Apa Keuntungan menggunakan Proxmox?
semoga artikelnya bermanfaat. :D
Selamat pagi saudara-saudara, salam sukses bagi kita semua. Kali ini saya akan sharing tentang apa itu proxmox, apa keuntungan menggunakannya, dsb.
Apa itu Proxmox?
Proxmox VE (Virtual Environment) adalah platform virtualisasi bersifat open source yang mendukung untuk menjalankan virtual mesin berbasis KVM dan OpenVZ. Anda dapat mengelola mesin virtual, kontainer, cluster sangat tersedia, penyimpanan dan jaringan dengan, mudah digunakan antarmuka web yang terintegrasi atau melalui CLI. Proxmox VE kode dilisensikan di bawah GNU General Public Affero, versi 3. Proyek ini dikembangkan dan dikelola oleh Proxmox Server Solutions GmbH.
Fitur kelas enterprise dan antarmuka web yang intuitif dirancang untuk membantu Anda meningkatkan penggunaan sumber daya yang ada dan mengurangi biaya hardware dan pengadministrasian waktu - dalam bisnis serta digunakan di rumah & nbsp;. Anda dapat dengan mudah virtualisasi bahkan yang paling menuntut Linux dan Windows & nbsp; beban kerja aplikasi.
Apa Keuntungan menggunakan Proxmox?
- Perangkat lunak open source
- Tidak ada vendor lock-in
- Kernel Linux
- Instalasi cepat dan mudah digunakan
- Antarmuka manajemen berbasis web
- Aktif masyarakat Huge
- Biaya administrasi yang rendah dan penyebaran sederhana
semoga artikelnya bermanfaat. :D
Kesehatan Dan Keselamatan Kerja
Pengertian
(definisi) K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) umumnya terbagi menjadi
3 (tiga) versi di antaranya ialah pengertian K3 menurut Filosofi,
Keilmuan serta menurut standar OHSAS 18001:2007.
Berikut adalah pengertian dan definisi K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) tersebut :
Ketiga versi pengertian K3 di atas adalah pengertian K3 yang umum (paling sering) digunakan di antara versi-versi pengertian K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) lainnya.
Semoga dapat menambah wawasan pembaca mengenai arti K3 :-).
Berikut adalah pengertian dan definisi K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) tersebut :
Pengertian (Definisi) K3 Menurut Filosofi (Mangkunegara)
Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) adalah suatu pemikiran dan upaya untuk menjamin keutuhan dan kesempurnaan jasmani maupun rohani tenaga kerja khususnya dan manusia pada umumnya serta hasil karya dan budaya menuju masyarakat adil dan makmur.Pengertian (Definisi) K3 Menurut Keilmuan
Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) adalah semua Ilmu dan Penerapannya untuk mencegah terjadinya kecelakaan, penyakit akibat kerja (PAK), kebakaran, peledakan dan pencemaran lingkungan.Pengertian (Definisi) K3 Menurut OHSAS 18001:2007
Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) adalah semua kondisi dan faktor yang dapat berdampak pada keselamatan dan kesehatan kerja tenaga kerja maupun orang lain (kontraktor, pemasok, pengunjung dan tamu) di tempat kerja.Ketiga versi pengertian K3 di atas adalah pengertian K3 yang umum (paling sering) digunakan di antara versi-versi pengertian K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) lainnya.
Semoga dapat menambah wawasan pembaca mengenai arti K3 :-).
7 OSI LAYER
Assalamualaikum saudara sekalian, salam sejahtera bagi kita semua. Pada kesempatan ini mari kita mengulas tentang dasar penting untuk belajar tentang teknik komputer. Dahulu ketika OSI belum digunakan, perangkat komunikasi yang berasal
dari vendor berbeda tidak dapat saling berkomunikasi. Alat komunikasi
yang diciptakan oleh IBM tidak dapat berkomunikasi dengan vendor lain.
Sehingga dibentuklah standard OSI. Bagi saudara yang ambil jurusan TKJ wajib menguasai ini lho! yuk mari kita mulai.
A. Pengertian OSI Layer
Terdapat 7 layer pada model OSI. Setiap layer bertanggungjawab secara
khusus pada proses komunikasi data. Misalnya, satu layer
bertanggungjawab untuk membentuk koneksi antar perangkat, sementara
layer lainnya bertanggungjawab untuk mengoreksi terjadinya “error”
selama proses transfer data berlangsung.
2. Fungsi masing-masing dari tiap layer pada OSI :
· Application
Application layer menyediakan jasa untuk aplikasi pengguna, layer ini bertanggungjawab atas pertukaran informasi antara program computer, seperti program e-mail dan servis lain yang berjalan di jaringan seperti server printer atau aplikasi computer l;ainnya.
Berfungsi sebagai antarmuka dengan aplikasi dengan fungsionalitas jaringan. Mengatur bagaimana aplikasi dapat mengakses jaringan, dan kemudian membuat pesan-pesan kesalahan. Protocol yanmg berada dalam lapisan ini adalah HTTP, FTP, SMTP, dan NFS.
· Presentation
Presentation layer bertanggungjawab bagaimana data dikonversi dan di format untuk transfer data. Contoh konversi format text ASCII untuk dokumen, .GIF dan .JPG untuk gambar layer ini membentuk kode konversi, trnslasi data, enkripsi dan konversi.
Berfungsi untuk mentranslasikan data yang hendak ditransmisikan oleh aplikasi kedalam format yang dapat ditransmisikan melalui jaringan. Protocol yang berada dalam level ini adalah perangkat lunak director (redictor Software). Seperti llayanan worksatation (dalam Windows NT) dan juga Network Shell ( semacam Virtual Network Computing) (VNC) atau Remote Dekstop Protocol (RDP).
· Session
Session layer menentukan bagaimna dua terminal menjaga, memelihara dan mengatur koneksi. Bagaimna mereka saling berhubungan satu sama lain. Koneksi di layer di sebut “session”.
Berfungsi untuk mendefinisikan bagaimana koneksi dapat dibuat, dipelihara atau di hancurkan. Selain itu, di level inio juga dilakukan resolusi nama.
· Transport
Transport layer bertanggung jawab membagi data menjadi segmen, menjaga koneksi logika “end – to _ end” antar terminal, dan menyediakan penanganan error (error handling)
Berfungsi untuk memecahkan data kedalam paket-paket tersebut sehingga dapat disusun kembali pada sisi tujuan yang telah diterima. Selain itu, pada level ini juga membuat tanda bahwa paket diterima dengan sukses (acknowledgement) dan mentransmisikan ulang terhadap paket-paket yang hilang di tengah jalan.
· Network
Network layer bertanggung jawab menentukan alamat jaringan, menentukan rute yang harus diambil selama perjalanan, menjaga antrian tafik di jaringan. Data pada layer ini berbentuk “Paket”.
Berfungsi untuk mendefinisikan alamat-alamat IP, membuat Header untuk paket-paket dan kemudian melakukan routing melalui internet-working dengan menggunakan router dan switch layer 3.
· Datalink
Data link layer menyediakan link untuk data. Memaketkannya menjadi frame yang berhubungan dengan “hardware” kemudian diangkut melalui media komunikasinya dengan kartu jaringan, mengatur komunikasi layer physical antara system koneksi dengan penaganan error.
Berfungsi untuk menentukan bagaimana bit-bit data dikelompokan menjadi format yang disebut sebagai frame. Selain itu, pada level ini terjadi koreksi kesalahan, flow control, pengalamatan perangkat keras( seperti halnya di Media Access Control Address ( MAC Address), dan menetukan bagaimna perangkat perangkat jaringan seperti hub, bridge, repeater dan switch layer 2 beroperasi. Spesifikasi IEEE 802, membagi level; ini menjadi dua level anak, yaitu lapisan Logical Link Control (LLC)dan lapisan Media Access Control (MAC).
· Physical
Physical layer bertyanggung jawab atas proses data menjadi bit dan mentransfernya melalui media (seperti kabel) dan menjaga koneksi fisik antar system.
Berfungsi untuk mendefinisikan media transmisi jaringan, metode pensinyalan, sinkronisasi bit, arsitektur jaringan (seperti halnya Ethernet atau token Ring), topologi jaringan dan pengkabelan. Selain itu, level ini juga mendefinisikan bagaimana Networl Interface Card (NIC) dapat berinteraksi dengan media kabel atau radio.
Sekian pengertian dan fungsi dari 7 osi layer, semoga bermanfaat :D
MikroTik
MikroTik |
Pengertian Mikrotik
MikroTik adalah perusahaan kecil berkantor pusat di Latvia, yang dibentuk oleh John Trully dan Arnis Riekstins.
MikroTik kependekan dari Mikrotikls, dalam bahasa Latvia artinya "network kecil"
Sejarah MikroTik
Pada tahun 1996 John dan Arnis memulai dengan sistem Linux dan MS DOS yang dikombinasikan dengan teknologi Wireless LAN (W-LAN) Aeronet berkecepatan 2Mbps di Moldova. Barulah kemudian melayani lima pelanggannya di Latvia, karena ambisi mereka adalah membuat satu peranti lunak router yang handal dan disebarkan ke seluruh dunia. Prinsip dasar MikroTik bukan membuat Wireless ISP (WISP), tapi membuat program router yang handal dan dapat dijalankan di seluruh dunia. Hingga kini, MikroTik telah melayani sekitar empat ratusan pelanggannya.
Linux yang mereka gunakan pertama kali adalah Kernel 2.2 yang dikembangkan secara bersama-sama dengan bantuan 5 - 15 orang staf R&D Mikrotik yang sekarang menguasai dunia routing di negara-negara berkembang. Selain staf di lingkungan Mikrotik, menurut Arnis, mereka merekrut juga tenaga-tenaga lepas dan pihak ketiga yang dengan intensif mengembangkan Mikrotik secara maraton.
Jenis MikroTik
1. SOFTWARE router untuk PC (x86, AMD, dll) » Router OS
- menjadikan PC biasa memiliki fungsi router yang lengkap.
- Diinstall sebagai Operating System, tidak membutuhkan Operating System lainnya.
- Wireless board, contoh: RB400, RB600, RB750, RB1000
- Wireless interface (R52, R52H, R5H, R52N, R2N)
- menggunakan RouterOS sebagai software
https://id.wikipedia.org/wiki/MikroTik
Subscribe to:
Posts (Atom)