Pages

Subscribe:

Search Engine

Pengertian Hostpot Dan Sejarahnya



Pengertian

Hotspot adalah cara untuk mengotorisasi pengguna untuk mengakses beberapa sumber daya jaringan, tetapi tidak menyediakan enkripsi lalu lintas. Untuk login, pengguna dapat menggunakan hampir semua web browser (HTTP atau HTTPS protokol), sehingga mereka tidak diharuskan untuk menginstal software tambahan. gateway adalah akuntansi uptime dan jumlah lalu lintas setiap klien telah menggunakan, dan juga dapat mengirimkan informasi ini ke server RADIUS. Sistem HotSpot mungkin membatasi bitrate masing-masing pengguna tertentu, jumlah total lalu lintas, uptime dan beberapa parameter lain yang disebutkan lebih lanjut dalam dokumen ini.

Sistem Hotspot ditargetkan untuk menyediakan otentikasi dalam jaringan lokal (untuk pengguna jaringan lokal untuk mengakses Internet), tetapi mungkin juga digunakan untuk mengotorisasi akses dari jaringan luar untuk mengakses sumber daya lokal (seperti gateway otentikasi untuk dunia luar untuk mengakses jaringan Anda). Hal ini dimungkinkan untuk memungkinkan pengguna untuk mengakses beberapa halaman web tanpa otentikasi menggunakan fitur Walled Garden.

Sejarah Hotspot 

Konsep ini pertama kali dikemukakan pada tahun 1993 oleh Bret Stewart sewaktu konferensi Networld dan Interop, di San Fransisco.Dengan pemanfaatan teknologi ini, setiap orang dapat mengakses jaringan internet melalui komputer/laptop/HP/PDA yang mereka miliki di lokasi-lokasi area bersinyal ini tersedia, tentunya perangkat komputer/laptop/ponsel/PDA tersebut harus memiliki teknologi wi-fi.
Pada umumnya peralatah area bersinyal wi-fi menggunakan standardisasi WLAN IEEE 802.11b atau IEEE 802.11g.Teknologi WLAN ini mampu memberikan kecepatan akses yang tinggi hingga 11 Mbps (IEEE 802.11 b) dan 54 Mbps (IEEE 802.11 g) dalam jarak hingga 100 meter.

Komponen dalam Hotspot
Beberapa komponen dalam Hotspot adalah

  •     Station bergerak (mobile)
  •     Access Point
  •     Switch, Penghala, Network Access Controller
  •     Server web atau server yang lain
  •     Koneksi Internet berkecepatan tinggi
  •     Penyedia Jasa Internet
  •     Wireless ISP


Tipe Hotspot
 
Ada beberapa jenis Hotspot yang biasa digunakan, yaitu:

  •     Hotspot gratis sebagai tambahan pelanggan umum biasanya dioperasikan di hotel, di lobi hotel, di ruang konferensi, kedai kopi, atau di kafe. Kadang area besinyal jenis ini merupakan instalasi semi permanen, di acara pameren komputer atau konferensi / seminar komputer.
  •     Hotspot yang dibayar langsung ke pemilik gedung, biasanya di ruangan hotel, restoran, atau kedai kopi. Tidak semua hotel mampu memberikan servis wi-fi gratis. Mereka mengambil kebijakan untuk memberikan servis berbayar kepada pengguna area besinyal untuk menalangi biaya leased line atau tak terbatas (unlimited) ADSL ke Internet.
  •     Hotspot berbayar ke operator area besinyal wi-fi, misalnya Boingo, iPASS. Operator area besinyal wi-fi ini merupakan jaringan internasional yang global dengan banyak sekali pengguna yang berpindah tempat (mobile) secara internasional. Jenis area besinyal ini biasanya akan lebih menarik bagi mereka yang memiliki banyak pengguna yang datang dari mancanegara.

Tentunya sebuah Hotspot merupakan gabungan dari beberapa tipe jaringan menjadi satu kesatuan, tidak harus menyediakan hanya satu tipe saja. Jadi bisa saja, Hotspot berbayar ke pemilik gedung dan berbayar ke operator Hotspot wi-fi dioperasikan pada sebuah jaringan.

Tutorial Instalasi Linux (Mint 18)


Cara Install Linux MInt 18
  Linux mint merupakan salah satu dari distribusi turunan dari ubuntu. Linux mint cocok digunakan pagi para pemula dan ingin mengenal Linux/GNU. Cara instal Linux Mint pun sangat mudah dan hampir sama seperti menginstal linux yang lain.

Linux mint resmi merilis versi terbarunya yaitu Linux Mint 18 dengan codename "sarah".  Linux mint versi 18 inihadir dengan fitur - fitur yang lebih baru dan software yang serba baru.


 Komponen Utama:

1. Cinamon 3.0
2. MDM 2.0
3. Linux Kernel 4.4
4. Ubuntu 16.04 package base

spesifikasi minimal:
  • RAM : 512 MB (disarankan 1gb)
  • Ruang  Penyimpanan : 9 GB (disarankan 20 gb)
  • Resolusi layar : 1024x768
Bahan:
  •  File ISO Linux Mint 18
  • Media Bootable seperti DVD ataupun USB flashdisk
  • Komputer laptop dengan spesifikasi yang telah ditentukan
  • Melakukan Backup terhadap data yang dianggap penting.
Unuk mengunduh file ISO Linux Mint 18, kita dapat mengunduh di web resminya
https://www.linuxmint.com/

Pra Instalasi
 Fitur yang bermanfaat pada sistem operasi GNU/Linux adalah fitur live cd, dengan fitur ini kamu dapat melihat-lihat tampilan sistem operasi yang akan diinstall. Pada Linux Mint 18, kamu akan langsung diarahkan ke dekstopnya untuk mencoba fitur live cd terlebih dahulu, Untuk menginstall pilih icon CD pada desktop dengan title “install linux mint“.



Instalasi Linux Mint 18

Tahap pertama, kamu harus mementukan bahasa apa yang akan dipakai pada saat menginstall sistem, pada dasarnya bahasa yang dipakai adalah bahasa inggris.

Tahap kedua, kamu akan disuguhkan pilihan apakah akan menginstall perangkat lunak tambahan atau tidak, jika memang tidak ada koneksi internet tidak dilakukan juga tidak masalah.


Catatan : Disarankan tidak melakukan instalasi perangkat lunak tambahan, apabila ditengah proses instalasi koneksi internet terputus akan menimbulkan masalah. Install perangkat lunak tambahan sesudah melakukan instalasi sistem saja.

Tahap ketiga adalah memilih tipe instalasi, disarankan dibantu dengan yang sudah berpengalaman. Ada banyak tipe instalasi. biasanya menggunakan pilihan something else untuk melakukan dual booting.



Tahap keempat adalah pembuatan partisi, tahap ini adalah tahap yang riskan pada semua jenis instalasi sistem operasi, disarankan didampingi orang yang berpengalaman.
Pada sistem operasi GNU/Linux, disarankan membuat 3 partisi yang berbeda yaitu partisi sistem, partisi data, dan partisi swap. untuk memahami ketiga partisi ini. baca juga artikel berikut :
Jika sudah yakin pilih install now.



 Tahap kelima adalah memilih lokasi kamu berada.


Tahap keenam adalah menentukan jenis keyboard yang dipakai, sebaiknya diabaikan saja dan menggunakan standar jenis keyboard english (US).


Tahap ketujuh adalah mengisi informasi tentang user, isikan nama pengguna dan juga password. Untuk password sendiri jangan dikosongkan, hal ini nantinya akan diperlukan pada saat penginstalan aplikasi atau update sistem yang membutuhkan hak akses dan dimintai password.


 Terakhir adalah menunggu proses instalasi berjalan sambil menikmati tampilan splash screen instalasi. jika sudah restart komputer dan nikmati sistem operasi Linux Mint 18.



Tangkapan Layar



13-nemo


11-gimp






12-banshee

Standard Operasional Prosedur (SOP)

        A.   Pengertian

Standart Operating Prosedure (SOP) adalah serangkaian instruksi
kerja tertulis yang dibakukan (terdokumentasi) mengenai proses
penyelenggaraan administrasi perusahaan, bagaimana dan kapan
harus dilakukan, dimana dan oleh siapa dilakukan.


                Pengertian Standard (Standar)
Sesuatu yang digunakan sebagai ukuran, norma, atau model dalam evaluasi komparatif.
               Pengertian Operating (Operasional)
 Mengontrol fungsi (mesin, proses, atau sistem).
               Pengertian Procedure (Prosedur)
 Cara yang tersusun atau resmi melakukan sesuatu.

B.   Tujuan dan Fungsi

Tujuan pembuatan SOP adalah untuk menjelaskan perincian atau standar yang tetap mengenai aktivitas pekerjaan yang berulang-ulang yang diselenggarakan dalam suatu organisasi. SOP yang baik adalah SOP yang mampu menjadikan arus kerja yang lebih baik, menjadi panduan untuk karyawan baru, penghematan biaya, memudahkan pengawasan, serta mengakibatkan koordinasi yang baik antara bagian-bagian yang berlainan dalam perusahaan.

Tujuan Standar Operasional Prosedur (SOP) adalah sebagai berikut (Indah Puji, 2014:30):
  1. Untuk menjaga konsistensi tingkat penampilan kinerja atau kondisi tertentu dan kemana petugas dan lingkungan dalam melaksanakan sesuatu tugas atau pekerjaan tertentu.
  2. Sebagai acuan dalam pelaksanaan kegiatan tertentu bagi sesama pekerja, dan supervisor.
  3. Untuk menghindari kegagalan atau kesalahan (dengan demikian menghindari dan mengurangi konflik), keraguan, duplikasi serta pemborosan dalam proses pelaksanaan kegiatan.
  4. Merupakan parameter untuk menilai mutu pelayanan. 
  5. Untuk lebih menjamin penggunaan tenaga dan sumber daya secara efisien dan efektif. 
  6. Untuk menjelaskan alur tugas, wewenang dan tanggung jawab dari petugas yang terkait.
  7. Sebagai dokumen yang akan menjelaskan dan menilai pelaksanaan proses kerja bila terjadi suatu kesalahan atau dugaan mal praktek dan kesalahan administratif lainnya, sehingga sifatnya melindungi rumah sakit dan petugas.
  8. Sebagai dokumen yang digunakan untuk pelatihan.
  9. Sebagai dokumen sejarah bila telah di buat revisi SOP yang baru.
Sedangkan fungsi SOP adalah sebagai berikut (Indah Puji, 2014:35):
  1. Memperlancar tugas petugas/pegawai atau tim/unit kerja.
  2. Sebagai dasar hukum bila terjadi penyimpangan.
  3. Mengetahui dengan jelas hambatan-hambatannya dan mudah dilacak.
  4. Mengarahkan petugas/pegawai untuk sama-sama disiplin dalam bekerja.
  5. Sebagai pedoman dalam melaksanakan pekerjaan rutin.
C.    Manfaat 

SOP atau yang sering disebut sebagai prosedur tetap (protap) adalah penetapan tertulis mengenai apa yang harus dilakukan, kapan, dimana dan oleh siapa dan dibuat untuk menghindari terjadinya variasi dalam proses pelaksanaan kegiatan oleh pegawai yang akan mengganggu kinerja organisasi (instansi pemerintah) secara keseluruhan. SOP memiliki manfaat bagi organisasi antara lain (Permenpan No.PER/21/M-PAN/11/2008):
  1. Sebagai standarisasi cara yang dilakukan pegawai dalam menyelesaikan pekerjaan khusus, mengurangi kesalahan dan kelalaian. 
  2. SOP membantu staf menjadi lebih mandiri dan tidak tergantung pada intervensi manajemen, sehingga akan mengurangi keterlibatan pimpinan dalam pelaksanaan proses sehari-hari. 
  3. Meningkatkan akuntabilitas dengan mendokumentasikan tanggung jawab khusus dalam melaksanakan tugas. 
  4. Menciptakan ukuran standar kinerja yang akan memberikan pegawai. cara konkret untuk memperbaiki kinerja serta membantu mengevaluasi usaha yang telah dilakukan. 
  5. Menciptakan bahan-bahan training yang dapat membantu pegawai baru untuk cepat melakukan tugasnya.
  6. Menunjukkan kinerja bahwa organisasi efisien dan dikelola dengan baik. 
  7. Menyediakan pedoman bagi setiap pegawai di unit pelayanan dalam melaksanakan pemberian pelayanan sehari-hari. 
  8. Menghindari tumpang tindih pelaksanaan tugas pemberian pelayanan. 
  9. Membantu penelusuran terhadap kesalahan-kesalahan prosedural dalam memberikan pelayanan. Menjamin proses pelayanan tetap berjalan dalam berbagai situasi.










Pengenalan anggota Prakerin BLC TELKOM

Assalamualaikum Wr.Wb

Salam sejahtera bagi kita semua.
Pertama marilah kita panjatkan puji serta syukur kita kepada Allah SWT yang telah memberika kita nikmat yang sangat banyak. Kedua shalawat serta salam semoga tetap tercurah limpahkan kepada junjungan alam yakni Rasulullah Saw.

Kami utusan dari SMK Al-Huda Bumiayu datang ke BLC TELKOM Klaten dengan tujuan berupaya untuk memaksimalkan ilmu tentang dunia komputer dan jaringan, tetapi pada surveynya sangat bervariasi ilmu disini, dunia kerja pun akan diperkenalkan disini  seperti SOP/standard operasional prosedur, dll.

kami beranggotakan 4 orang
  1. Nama   : Fahmi Subhan
    TTL        : Brebes, 10 Juni 1999
    Alamat   : Dukuhturi, Bumiayu Brebes Jawa Tengah
    Motto     : Trying Your Best !
    Cita-cita : Entrepreneur
  2. Nama     : Muhammad Siddiq
    TTL        : Brebes, 21 November 2001
    Alamat   : Maribaya, Bumiayu Brebes Jawa Tengah
    Motto     : Disiplin Ilmu, Disiplin Waktu, Disiplin Prilaku
    Cita-cita : Pengusaha
  3. Nama     : Nok Urip
    TTL        : Tegal, 21 September 2000
    Alamat   : Cempaka, Tegal Jawa Tengah
    Motto     : Maximize your Chance !
    Cita-cita : Guru Matematika
  4. Nama     : Lika Nur Karimah
    TTL        : Brebes, 24 Juli 2001
    Alamat   : Maribaya, Bumiayu Brebes Jawa Tengah
    Motto     : Belajar dengan Doa, Doa Dengan Belajar
    Cita-cita : Dokter

    Kami memiliki tujuan yang sama yaitu mencari guru terbaik (pengalaman), menambah wawasan luas, pribadi yang mandiri, dan masih banyak lagi.
    Latar belakang ikut serta pada BLC TELKOM Klaten, Menyesuaikan pada Motto BLC TELKOM Klaten itu sendiri yaitu Training, Knowledge, dan Entrepreneurship. Pada kesempatan ini pun kami berupaya memaksimalkan kesempatan ini dengan semangat belajar, berusaha aktif dan tanggap, disiplin, mentaati peraturan. Semua itu dengan maksud agar kami menjadi Cerdas Dunia Maya dan Dunia Nyata serta pribadi yang kompeten, aktif, disiplin serta bermoral.



Mengenal Linux

A. Pengertian Linux
User di Indonesia saat ini banyak yang menggunakan sistem operasi dari perusahaan microsoft, yaitu Windows. Itu sangat wajar sekali dikarenakan Windows OS sudah lebih dulu hadir di dunia maya ketimbang OS (operating system) linux ini. yang mungkin kita semua ketahui bahwa Windows OS harus berlisensi atau resmi dari perusahaannya, jika mendapatkannya secara mudah dan gratis bisa saja itu adalah versi bajakan.

Pada kesempatan kami akan mengenalkan Linux OS kepada reader, Linux adalah sistem operasi open source yang gratis disebarluaskan kepada seluruh pengguna komputer dibawah lisensi GNU. Jadi kita semua dapat menggunakan, membagi, copy-paste secara free.

Kebebasan yang paling penting dari Linux, terutama bagi programmer dan administrator jaringan, adalah kebebasan untuk memperoleh kode sumber (source code) dan kebebasan untuk mengubahnya. Ini berimplikasi pada beberapa hal penting. Pertama keamanan, yang kedua dinamika.
B. Contoh macam - macam Linux OS
1.     Red Hat Linux

RedHat Linux merupakan salah satu GNU/Linux yang tergolong sudah tua, menawarkan kemudahan, mode tampilan yang sepenuhnya grafis mulai saat instalasi, dan pemakaian yang ramah. Versi terakhir Red Hat adalah Distribusi RedHat Linux 9.0, ini merupakan versi stabil dan perbaikan serta peningkatan administrasi sistem yang dilengkapi dengan desktop manager terbaru seperti KDE 3.1 dan GNOME 2.2 dan aplikasi terbaru seperti grafis GIMP 1.2.3, OpenOffice, KOffice, Diagram, aplikasi Multimedia Player, dll. Kemudahan penggunaan yang ditawarkan RedHat Linux 9.0 hampir sama dengan lingkungan yang disediakan oleh sistem operasi Windows. Kemudahan tersebut antara lain dalam melakukan instalasi software, pengenalan deteksi hardware, konfigurasi dan pengelolaan sistem dan harddisk, serta penggunaan aplikasi-aplikasi yang semuanya dapat dilakukan dengan sangat mudah dan didukung dengan menu grafis serta perintah yang gampang untuk diikuti.
 

2.     Debian Linux
Salah satu distro Linux, dari websitenya saja (.org), tampak kalau distro ini sebetulnya tidak mengedepankan sebagai suatu distro yang komersial. Debian linux merupakan hasil usaha para sukarelawan untuk membuat distro dengan kualitas tinggi dan nonkomersial. Keunggulan menggunakan Debian adalah mudah di-upgrade, depedensi paket didefinisikan dengan baik, dan dikembangkan secara terbuka. Merupakan satu-satunya distro yang dikembangkan bersama-sama melalui Internet dengan lebih dari 400 pengelola paket menggarap lebih dari 1500 paket dalam mengembangkan Debian. Merupakan distro yang sangat dinamis. 




3.     Mandrake Linux / Mandriva
Salah satu distribusi Linux, lahir diinspirasi oleh RedHat Linux, dengan banyak pengembangan dan aplikasi prakonfigurasi sehingga memudahkan untuk para pemula, baik dari proses awal instalasinya yang berbasis Xwindow, sampai penggunaannya dan didukung oleh berbagai bahasa. Di dalam Mandrake, semua paket telah dikompilasi dengan optimasi CPU untuk kelas Pentium (intel, amd, cyrixm winchip) dan prosesor di atasnya dan menghasilkan optimasi lebih dari 30%. Menggunakan paket manajer disebut urpmi. Sampai versi 8.0 masih menggunakan nama mandrake, versi 8.1 – 9.2 menggunakan nama mandriva.

  




4.     SuSE Linux
Salah satu keunggulan utama dari OpenSUSE dibandingkan distro Linux lainnya adalah kelengkapan pustaka dan berlimpahnya software yang disertakan. Bersama Red Hat, SUSE adalah distro Linux versi awal yang terus bertahan dan berkembang hingga sekarang. Fiturnya antara lain : instalasi berbasis menu(CD-ROM), disket boot modular, ratusan halaman buku referensi, dan YAST, tool admnistrasi dalam SuSe. Mendukung kartu grafis baru dan mode demo secara langsung. Paket SuSe dinamakan SPM(SuSe Package Manager). SUSE merupakan distro Linux yang stabil, mudah dalam melakukan deteksi perangkat keras, mudah dikelola dan didukung penuh oleh komunitas pengembang di seluruh dunia serta memiliki dukungan sponsor dari perusahaan besar. 
C. Kelebihan dan kekurangan Linux OS
  • Kelebihan - Linux Bersifat open source, terbuka dan bebas sehingga untuk mendapatkannya tidak memerlukan biaya (LISENSI FREE)  dan semuanya boleh di utak atik.
    - Sekarang Linux sudah mudah di operasikan. Bahkan sekarang orang awam pun sudah banyak yang menggunakannya beda dengan dulu pengguna linux identik dengan para hacker.
    - Lebih unggul dalam hal keamanan karena linux merupakan sistem operasi yang multiuser sehingga jika virus menyerang user tertentu, maka akan sangat sulit untuk menyebar ke user lainnya.
    - Hampir semua aplikasi yang biasa dijalankan di windows, sudah ada aplikasi linuxnya yang dikembangkan oleh komunitas linux atau bisa juga menggunakan software emulator.
    - linux memerlukan resource yang lebih kecil jika dibandingkan dengan Windows sehingga cocok untuk PC yang mempunyai spesifikasi minimum
    - Linux mempu berjalan di dua mode.
    - Linus lebih stabil sehingga jarang crash atau nge-hang yang mengharuskan kita untuk merestart komputer.
    - Ada bermacam-macam pilihan pada linux seperti Ubuntu, Fedora, Debian, Centos, RedHat, Opensuse, Mandriva, dan sebagainya.
    - Mempunyai komunitas di berbagai penjuru dunia.
  • Kekurangan - User banyak yang belum terbiasa menggunakan linux karena mereka lebih terbiasa menggunaka windows.
    - Dukungan hardware dari vendor-vendor tertentu yang tidak terlalu baik pada linux. Jika ingin melihat daftar-daftar hardware yang mendukung linux silahkan dilihat di www.linux-drivers.org atau www.linuxhardware.org/.
    - Instalasi linux tidak semudah Instalasi windows.
    - Program/ Aplikasi di linux belum seampuh aplikasi windows.
    - Bagi administrator sistem perlu belajar dahulu karena belum terbiasa dengan Unix-like,.
    - Struktur direktori serta hak akses yang membingungkan bagi user yang terbiasa menggunakan windows.
Semoga Bermanfaat Ya :D